Breaking News

6/recent/ticker-posts

Antusias, Desa Bentek Musrenbangdes Bahas RKP-Des TA 2023 | Suara Bumigora

Musrenbangdes Desa Bentek


Lombok Utara, suarabumigora.com - Pemerintah Desa (Pemdes) Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara (KLU) menyelenggarakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbangdes) membahas Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP-Des) Tahun Anggaran (TA) 2023. Musrenbangdes tersebut dilakukan Pemdes Bentek di Yonaris Caffe, pada Kamis (29/9/2022). 


Musrenbangdes yang bersifat inklusif tersebut dihadiri berbagai tokoh masyarakat, mulai dari pemerintah desa, BPD Bentek, kelembagaan desa, tokoh agama, tokoh adat dan budaya, tokoh pemuda, disabilitas dan tokoh-tokoh perempuan. Hadir pula Ketua Komisi III DPRD KLU, beberapa kepala OPD terkait program pemdes Bentek, seperti Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif KLU, Dinas Perhubungan, Dinas P2KB-PMD, BPBD KLU, Camat Gangga, Kepala Puskesmas Gangga, serta tamu undangan lainnya. 


Pada musrenbangdes kali ini, Pemdes Bentek menyatakan telah mengakomodir berbagai usulan yang dinilai sesuai dengan sembilan pilar pembangunan yang tercantum dalam undang-undang. Pemdes Bentek mengaku, telah mencatat ratusan usulan berdasarkan aspirasi masyarakat, yang nantinya akan diseleksi sesuai dengan  skala prioritas kebutuhan masyarakat dan porsi penganggaran. 


"Kami sudah mencatat ratusan aspirasi masyarakat yang akan kita seleksi lalu kami ajukan sebagai program pada Tahun 2023. Namun kita akan lihat skala prioritasnya," ujar Kepala Desa Bentek Warna Wijaya, saat ditemui di sela-sela kegiatan tersebut. 


Menurutnya, ada tiga prioritas yang akan menjadi pertimbangan besar yang diselaraskan dengan Instruksi Presiden atau Impres, seperti Bantuan Langsung Tunai (BLT) guna menghindari ancaman kemiskinan ekstrem, kemudian penyertaan modal pada Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), kegiatan padat karya tunai. 


"Tetap kami mengacu pada garis-garis yang diinstruksikan pusat, misalnya seperti penyertaan modal Bumdes dan BLT, itu semua masuk prioritas," ujar Warna. 


Dipertegas Sekertaris Desa Bentek Adi Susanto, Pemdes Bentek juga telah mencanangkan beberapa program untuk diusulkan menjadi pengajuan di musrenbang tingkat kecamatan, salah satunya adalah saluran drinase sepanjang jalan utama yang melintasi Desa Bentek. 


Diskusi perencanaan


Selain itu yang menjadi prioritas usulan untuk program 2023 nanti adalah terkait kesehatan, seperti program-program pemulihan stunting, serta kegiatan-kegiatan kepemudaan. 


Terpisah, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bentek Zulhadi, menyebutkan proses musrenbangdes yang dilakukan pemerintah Desa Bentek cukup partisipatif. Menurutnya, semua unsur masyarakat telah mendapatkan hak untuk menyampaikan aspirasinya. 


"Saya apresiasi musrenbangdes ini, semua unsur masyarakat mendapatkan haknya menyampaikan aspirasi, dan semua itu dicatat, tinggal menunggu formula perangkingan skala prioritas saja," jelas Zulhadi. 


Pria yang berprofesi sebagai Dosen di salah satu Universitas di Mataram tersebut juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada berbagai pihak yang telah berpartisipasi, sehingga semua aspirasi masyarakat tidak hanya bisa tercatat tapi juga ada bebebrapa solusi yang ditawarkan untuk perealisasiannya. 


"Alhamdulillah, semua ini tidak terpisah dari partisipasi semua pihak, BPD selaku penyelenggara, mengucapkan terima kasih," tutup Zulhadi. (sat)

Posting Komentar

0 Komentar