Breaking News

6/recent/ticker-posts

Ini Dia HP Ramah di Kantong! Realme 3 Tidak Bikin Dompet Jebol

Realme kini semakin dicari (Foto: https://asset.kompas.com/crop/0x122:2008x1460/750x500/data/photo/2019/03/12/691568076.jpg) 

Gaya hidup masa kini kian menuntut masyarakat untuk melengkapi dirinya dengan gadget. Tak hanya berkaitan dengan produktivitas, smartphone alias HP kini menjadi bagian yang tak terpisahkan bagi semua orang. Sebagai alat komunikasi, akses menuju aneka kanal hiburan dan informasi, hingga alat untuk memproses berbagai transaksi keuangan. Akibatnya, kehandalan performa HP pun menjadi tumpuan setiap harinya. HP dengan spesifikasi bagus, tidak lemot, dan mampu menangani banyak aplikasi terus diburu orang. Aneka pilihan mungkin telah banyak hadir di hadapan Anda. Namun adakah HP ramah di kantong yang bisa mengakomodir semua kebutuhan di atas?

Yuk, kenalan dengan Realme 3. Walau kehadiran Realme di tanah air terbilang baru, namun brand ini nyatanya masuk ke dalam jajaran HP yang sering dicari. Terbukti dengan eksistensinya di lebih dari 20 negara dengan jumlah penjualan jutaan unit pada satu kuartalnya saja.

Spesifikasi Realme 3

  • Dimensi dan Berat
Dimensi: 156.1 x 75.6 x 8.3 mm
Berat: 175 gram
Tipe SIM: DUAL SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Layar

Realme 3 memiliki layar 6.22 inci dengan LCD IPS (In Plane Switching). Selain itu, HP ini memiliki resolusi 720 x 1520 pixels dengan rasio 19:9 dan tak lupa dilengkapi dengan pelindung layar, Corning Gorilla Glass 3.

  • Memori

Saat ini terdapat 3 tipe Realme 3 yang ada di pasaran berdasarkan kapasitas RAM dan memori internalnya:

3GB RAM, 32GB memori internal

3GB RAM, 64GB memori internal

4GB RAM, 64GB memori internal

  • Platform

OS: Android

Chipset: Mediatek Helio P60 / P70

CPU: Octa-core (Cortex-A73 & Cortex-A53)

  • Kamera

Realme 3 memiliki fitur dual-camera (memiliki 2 lensa kamera) dengan ukuran 13MP pada kamera primer dan 2MP pada kamera sekunder. Tak lupa sebuah kamera selfie yang juga berukuran 13MP dan juga kemampuan perekaman video dengan kapasitas 1080p @30fps (frame per second).

  • Fitur Lain

Finger scan alias sensor untuk memindai sidik jari untuk menambah privasi akses dan keamanan Anda, serta audio jack 3.5 mm untuk koneksi ke earphone.

Realme 3 (Foto: didownload dari https://www.realme.com/global/realme3)

Kelebihan dan Kekurangan Realme 3

Berdasarkan spesifikasi di atas, berikut adalah beberapa kelebihan Realme 3 yang dapat dijadikan referensi bagi Anda yang sedang mencari HP berkualitas dengan harga yang aman di kantong.

1.    Tampilan Layar yang Nyaman untuk Mata

Kombinasi antara ukuran layar 6.2 inci dan IPS LCD, meski dengan kerapatan pixel yang tak lebih dari 270 ppi, nyatanya tak menghalangi Realme 3 untuk menghasilkan tampilan yang nyaman bagi mata. 

2.    Performa yang Unggul di Kelasnya

Kombinasi RAM HP Realme 3, dengan pilihan 3GB atau 4GB, kapasitas memori internal hingga 64GB, dan chipset MediaTek Helio P60 atau P70 menjadi salah satu sebab mengapa HP ini dikatakan unggul. Realme 3 mampu untuk memproses aplikasi bahkan game yang terinstal dengan lancar.

3.    Kameranya Menghasilkan Gambar yang Berkualitas

Fitur kamera belakang dengan 2 lensa berukuran 13MP dan 2MP yang juga dilengkapi LED flash mampu menghasilkan gambar yang tajam dengan warna natural. Belum lagi fitur chroma boost yang dapat membuat gambar lebih terang dan jelas ketika diambil.

4.    Desain yang Elegan

Bentuk fisik Realme 3 menjadi keunggulan lain yang dapat ditonjolkan pada HP ini. Ukuran layarnya yang besar dengan bagian belakang yang terlihat glossy dengan tone warna gradasi, membawa kesan elegan.

5.    Memiliki Audio Jack 3.5 mm

Fasilitas ini bisa dikatakan semakin jarang ditemukan pada smartphone saat ini. Namun tidak dengan Realme 3, Anda bisa tetap menggunakan earphone dengan langsung menghubungkannya melalui audio jack yang tersedia.

Di luar dari beberapa keunggulannya di atas, Realme 3 juga memiliki beberapa kekurangan, seperti:

  • Belum Mendukung Fitur USB Type C
  • Belum Tersedianya Fitur Fast Charging alias pengisian ulang daya dengan cepat.
  • Tidak tahan air

HP Ramah di Kantong yang Unggul di Kelasnya

Dirilis pada tahun 2019, Realme 3 nyatanya terus mampu bersaing di pasaran hingga kini. Harga Realme 3 tahun 2022 untuk varian terendah, jika dicek di Blibli, dibanderol tak sampai 2 juta rupiah. Sedangkan untuk varian tertinggi dengan spesifikasi RAM 4GB dan memori 64GB berada pada kisaran harga 3 jutaan saja. Selain itu, jika ditelusuri di pasaran, harga second Realme 3 pun terbilang stabil. HP ini dinilai masih berada di angka 1 jutaan. Sebuah investasi yang menarik, bukan?

Nah, bagi Anda yang mulai tak sabar untuk berburu Realme 3, percayakan saja pencarian Anda melalui Blibli. Sebagai toko online terlengkap, terpercaya, dan asli Indonesia, Blibli menyediakan jutaan barang orisinil dan berkualitas melalui proses transaksi yang mudah. Manfaatkan juga aneka promo, cashback, dan fasilitas gratis ongkir yang bisa Anda dapatkan di Blibli sekarang.


Posting Komentar

0 Komentar